Interior Ruangan dengan Nuansa Putih

Di masa pandemi semua kegiatan yang dilakukan di rumah sangat membosankan. Apalagi kalau suasana rumah yang itu-itu saja membuat semakin jenuh. Dengan menggunakan waktu luang yang bisa dilakukan di rumah, ada beberapa tips agar suasana ruangan di rumah tidak membosankan.

Cat warna putih bisa jadi salah satu pilihan yang menarik untuk interior rumah. Selain warna yang netral, cat warna putih pada ruangan bisa membuat pikiran lebih relax serta membuat ruangan tampak lebih luas, elegan, dan sederhana.

Inilah beberapa interior dengan nuansa warna putih, yuk disimak. 

Kamar Tidur Minimalis Dan Simple

unsplash.com

Interior kamar tidur dengan warna putih cocok untuk kamu yang selalu ingin nuansa simple. Karena warna putih ini netral, kamu bisa bebas menambahkan ornamen warna lain tanpa memikirkan bentrok warnanya. Bisa juga di tambah tanaman hias di kamar agar kamar kamu tampak fresh.

Ruang Kerja yang Menginspirasi

unsplash.com

Warna putih membuat kamu lebih fokus dan tidak mudah terdistraksi. Dengan tampilan yang terlihat bersih, kamu bisa menambahkan di ruang kerjamu berbagai ornamen desain interior dengan berbagai warna, seperti ambalan, aksesoris, atau cat dinding dengan warna yang kamu sukai.

Ruang Tamu yang Elegan

unsplash.com

Warna putih pada ruang tamu memang identik dengan desain klasik, tapi desain yang modern juga bisa memakai warna utama putih sehingga tercipta suasana elegan yang modern. Nuansa elegan yang didominasi warna putih sangat mudah dipadukan dengan warna lain. Salah satunya warna abu tua motif garis-garis yang menambah kesan monokrom pada ruangan. Tambahkan juga tanaman agar ruangan terlihat lebih segar dan tidak monoton.

Ruang Santai yang Hangat

unsplash.com

Ruangan keluarga memang paling cocok digunakan untuk bersantai bersama keluarga. Tampilan dinding yang berwarna putih dengan ornamen warna biru, kuning, dan coklat tampak sangat cerah serta membuat kesan santai dan hangat secara bersamaan.

Dapur Klasik dan Sederhana

unsplash.com

Warna putih di dapur bisa membuat tampilan ruangan lebih bersih. Corak yang terdapat pada dinding dapur menambah kesan estetik. Adanya tanaman di sudut dapur membuat dapur tampak lebih hidup.

Mudah bukan? Mendekorasi interior ruangan dengan nuansa dinding yang putih? Kalau kamu masih bingung bagaimana memadupadankan warna putih dalam interior ruangan rumah, kamu bisa menggunakan jasa desain interior dan arsitektur seperti Garis dan Kala. Sehingga desain impianmu dapat terwujudkan.

admin

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *